Tuesday 24 April 2012

~ ♥ :: B U M I :: ♥ ~



Coretan adek ku hari ini ::

Bumi..
Aku Hidup dibumi,
di sini aku dilahirkan,
di sini aku dibesarkan,

Bumi..
Kau suburkan Hutan,
Kau berikan tempat bagi air dan Lautan,
Kau bagaikan rumah bagi makhluk hidup,
Kau tempat kami bernaung..

Bumi..
Aku sayang padamu..
I Love u Forever..

Bumi.. tetap lah ada untukku sekarang dan nanti..
Terimakasih ya Allah,
kau berikan Bumi yang baik dan tak pernah mengeluh untuk ku..

♥ Hari ini (22 April 2012) ♥

Pada saat siskaa kasie tau (jelaskan) ke mereka kalau tanggal 22 April itu Hari Bumi, mereka antusias.. bahkan banyak bertanya melebihi yang tak kupikirkan :D, Apa itu hari bumi.? bagaimana cara menjaga Bumi.? dan lain nyaaaa >.<

untung yaa teknologi sekarang canggih ;p
jadi bisa cari tau ke mbah "G" untuk menjawab dan memberikan contoh langsung ke mereka :)

Antusias mereka besar,,
sampai mau ikutan nanam Poon di hari bumi ini,,
nhaa lho.. kalau di kota kayak gini mau nanam Poon dimana cobaa.?? hahaa,,
akhirnya ambil solusi "ayo kita hijaukan kembali kebun perkarangan rumah kita.."
yaa.. setidaknya yang kuajarkan pada mereka hal kecil
tentang menjaga lingkungan saja
♥ jangan buang sampah sembarangan, hemat listrik, hemat air ♥
aku rasa 3 hal ini bisa dan sangat mudah dikerjakan, asal ada kesadaran dari Hati kita masing2 :)

Nb :: buat Dd @Ilham dan Abang @andre..
Ayug harap ketika kalian kelak bertambah dewasa,, pikiran dan Semangat kalian tentang menjaga Lingkungan (bumi) ini tetap lah ada.. dan bahkan tetap berkembang ;)
jangan seperti kebanyakan Orang dewasa lainnya.. yang mulai tidak memperhatikan lingkungan dan bahkan merusak Bumi tempat kita tinggal ini :)

Saturday 21 April 2012

STOP Global Warming




Setiap detik kita merasakan udara ini, dan melihat sejenak keatas mengagumi apa yang telah diberikan penguasa di alam ini, pernah sadar nggak itu semua nggak bakal terulang? i mean, semua itu nggak bakal kita rasain buat besok-besoknya lagi, secara kan waktu nggak bakal pernah berjalan mundur .

Apa sih yang sedang kita omongin ini..???
ini semua tentang alam kita, bumi kita tersayang tercinta.
pernah ngga sih kalian memikirkan bumi kita yang uda buuuaaaaiiikk buanget buat spesies kita ini, spesies yang katanya cerdas dan berakal sebagai mahluk paling sempurna, tapi faktanya? surveyku, 97% anak muda pelajar SMA ma SMP ngejawab ENGGAK TUH, dan sisanya njawab KADANG-KADANG ! yang ada pada hatiku saat itu hanya, what?? are you kidding me?! . Guys, aku butuh kesadaran kalian kalo bumi kita ini udah kritis, ibarat pasien tuh udah  masuk ICU, tapi? coba lihat sekeliling kalian, atau paling gampang lihat kelakuan kalian sendiri? paling gampang dah kalo abis makan. itu bungkus plastik kalian buang ketempat yang sesuai nggak.? maksudku yang BENAR-BENAR SESUAI? yap, tempat sampah. Nggak munafik, setiap melihat sekitar yang kutemui adalah teman-teman yang menjadikan bumi ini, tanah yang mereka sebut tempat sampah .

Aku ngomong semua ini bukan pengen ngajak berantem, cuma ingin nyadarin kalian dengan “kekurang kerjaanku” untuk ngebuat kalian sadar kalo BUANG SAMPAH SEMBARANGAN ITU SAMA AJA SAMA BUNUH DIRI . coba deh, sejenak tinggalin dulu acara TV favorit masing-masing dan lihat berita, bumi itu semakin panas, laut makin tinggi, papua yang ngga pernah banjir tiba-tiba kebanjiran, kalian tahu itu ga sehh,, apa sebabnya.??? itu semua gara-gara alam udaah ngga seimbang, antara eksploitasi ma reboisasi . aku ngga nyuruh, aku cuma ngajak kita sebagai anak muda coba deh sadar and setidaknya peduli sedikit sama bumi kita ini, hal-hal kecil ajaa, jangan buang sampah sembarangan, hemat listrik, hemat air . udah cuma itu aja, gampang kan? kalo ada yang sulit ngelakuin itu, jangan ngaku kalian anak muda berpikiran kedepan, jangan jadi anak muda yang manja dan hanya bergantung pada apa yang telah ada, tapi berikan sesuatu pada apa yang udah ada agar menjadi lebih baik .
 
SAVE the EARTH . . STOP Global Warming. .
i wish and Hope .

Wednesday 11 April 2012

Ketika Berita Tentang tsunami datang


Dalam foto tampak Mesjid Raya Baiturrahman yang terletak di tengah Kota Banda Aceh, ibukota Provinsi Nangroe Aceh Darussalam (NAD),  tetap kokoh berdiri dan tidak hancur walaupun digoncang gempa dan dihantam oleh tsunami.

Assalamualaikum...

Pada hari ini Tanggal 11 April 2012 Jam 15.38 tadi..
Telah terjadi Gempa Bumi di Pulau Simeleue Barat aceh,, dengan Kekuatan 8,5sr Yang berpotensi dini tsunami..
Astaghfirullah,,
Waktu siska dengar berita ini serasa tubuh ini mati rasa..
Merindiingg >.< sekujur tubuh ku..
Masie teringat jelas saat 2004 yang lalu tsunami menghantam Aceh.. : (
Mungkin siska tidak merasakannya langsung ditempat,,
Tapi tubuh ini terasa takut.. : (
Jujur saat siska lihat orang2 berlarian keluar rumah mencari tempat yang aman,, siska merasa jantung ini berdetak hebat.. bahkan siska merasa sulit untuk bernafas.. airmata pon nggak di pungkiri sempat menetes di pipi ini.. (sampe di bilang adek ku cengeng >.<)

Pekat na suasana disana membuat ku serasa berada disana..
Aku,, siskaa..
Memang Tidak mengalami kejadian langsung disana.. tapi sudah begthu merasa kecil.. dan sangat takut..
Apalagi mereka yang mengalami langsung disana..
Aku rasa trauma dahulu tetap ada di dalam hati mereka..

Tapi Alhamdulillah.. ketakutan itu sirna saat ku dengar
Bahwa peringatan tsunami telah di tarik oleh BMKG..
Mungkin mereka bisa tidur nyenyak malam ini, tapi tetap waspada.. : (
(tapi siska belum tau berapa korban jiwa dan kerugian atas musibah bencana alam kali ini)

aku teringat satu pepatah ::
“dibalik musibah pasti ada Hikmah”
Dan siskaa percaya itu : )
Saat aku nonton Berita di Televisi,,
Ada banyak hal yang membuat ku terharu dan Kagum
Siska melihat,, ketika kepanikan yang terjadi..
Ada banyak para Ibu yang berlari keluar dengan menggendong, dan menggandeng anak-anak mereka..
Ia pegang Kuat tangan anak mereka..
Seolah-olah tak mau terpisah dari anak yang ia sayangi..
Terlepas sedikit saja dari tangannya,, akan ia tarik kembali tangan anaknya..
Agar tak berada jauh darinya..

Ada seorang laki-laki yang menggendong wanita setengah baya..
Aku pikir itu pastilah Ibunya..
Secepat mungkin ia mengajakna ke tempat yang tinggi
Seolah ingin menjauhkan ibunya yang telah renta itu dari bahaya..

Bahkan saat kulihat macet na jalan
Karena ada begitu banyak orang yang menggunakan kendaraan..
Bahkan seperti tak ada jarak antara mobil yang satu dengan yang lain,
Sempat ku bercanda sama adik2ku,,
“jika mobil mahal itu tergores, apa mereka akan berhenti dan keluar marah2..”
Tapi kurasa tidak.. karena,,
Dalam hati mereka,, hanyalah ingin Secepat mungkin
Jauh ke tempat yang aman agar keluarganya,, di dalam mobil itu selamat..

Kalian tau apa yang ku pikirkan..
Ternyata keluarga sangatlah berharga..
Melebihi uang dan harta..
Ibu akan selalu menjaga anak-anaknya di saat genting sekalipun,,
Bahkan ia  rela memberikan nyawa nya agar anak-anaknya selamat,
Anak akan menggantikan peran Orangtua, saat mereka sudah tak mampu lagi melindungi mereka..
dan ayah akan melindungi keluarganya, dengan cara apapun..

itu lah satu pelajaran yang kudapat
saat melihat Teguran dari sang pencipta..

sebenarnya satu lagi yang ku pikirkan..
saat seperti tadi,, aku berikan 2 jempol buat para
Polisi,, TNI dan wartawan TV..
Karena ketika musibah terjadi,,
Mereka tetap lah berada di  lapangan..
Menjalankan Tugas yang di bebankan padanya..
Walau hati mereka menanyakan,, bagaimana istri dan anakku,,
Atau bahkan apa yang terjadi dengan Orang tuaku dirumah : )

Tetap sayangii Orang-orang yang selalu ada di sekitar kita,,
Terutama papa, mama, adik atau suami dan anak-anak kita..

Dan satu lagi..
Jangan kita rusak alam kita lebih dari ini..
STOP Global warming.. Save The Earth : )

 Semangaaaddd...!!!

Thursday 5 April 2012

Awan-awanku


Aku Suka Awan..
Entah Kenapa.. setiap Ku melihat Langit terasa Damai..
Pada dasarnya mungkin Karena siskaa mungkin,,
sangat suka Alam di sekitar :D
Ini beberapa hasil Jepretan Awan 
Yang Pernah kuabadikan di Samping Rumahku ^__^


Awan yang Aneeeh >.<

Cuaca Cerah Mau hujan :D

Ini Cuaca Panas tengah Hariii >.<


pelangi yang muncul saat selesai hujan
(hampir tertutup awan)

mulai Senja ini

kurang tinggi ya gak terlihat jelas sunset na =))



ini aku potret jam 6.50 selesai shalat magrib :)
sayang Kamera ku hilang sebelum sempat ku upload gambarna
jadi ini cuma dari HP yg tak elok :(


Udaah ah itu z dolo :))
Kalau masie pengen Liat-liat lagi..
Di sana Banyak Gambar-gambar awan yang berhasil aku abadikan :D









♥ SapaaN MaLaM ♥



05.03.2012

Hoaaeemm..
Berhubung Jam sudah menunjukan Pukul 23.07..
untuk Daerah Palembang dan sekitarnya..
Jadii waktu nya Istirahat Ahhh..
Udah Lewat Jam Malam =))
Marii Kita penuhi Kebutuhan tubuh Kita :D
agar besok bisa Lebih Fit lagi.. :)

Salah satu Keajaiban Bumi ini
Ada Siang dan Ada Malam ^__^
SubhanaAllah..
Yuukkkss Tidur :)

"Selamat malam Semua.. mimpi Indah"
 

~ :: Puisi Malam :: ~

Pejamkan matamu,, bersama hening malam..
dan petiklah bunga mimpi dengan jemari tanganmu
Tidurlah dalam sejuta mimpimu
Sampai pagi datang menyapamu,,
dengan senyuman dibibirmu..
Good Night Sobat ADC semua :)

.:: Alamku, Duniaku (Ceritaku) ::.